JAKARTA, iNews.id - Kepala desa (Kades) di Kalimantan Barat ini viral di media sosial (medsos) karena hidup sederhana. Sosok pria itu adalah Rajali, Kades Sungai Enau di Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya.
Menjabat sebagai seorang kades selama dua periode tak membuatnya bergelimang harta. Rajali tinggal di sebuah rumah yang jauh dari kata mewah. Alat transportasi yang dimiliki hanya sebuah motor yang sudah tua.
Melangsir dari iNews.id, sebuah video yang beredar di medsos menampilkan saat Rajali dan istri bersiap mengikuti upacara HUT ke-78 RI di Dusun Ampaning, Desa Sungai Enau.
Seperti biasa Rajali keluar dari rumah memakai pakaian dinas kades serba putih lengkap dengan dasi dan topi hitam. Dia bersama sang istri menuju lapangan upacara menggunakan motor. Ternyata, Rajali memang sosok kades yang dicintai rakyatnya.
Dia dan istrinya hidup sederhana seperti masyarakat di desa meski sudah 8 tahun menjadi seorang kades.
"Ini kades Sungai Enau yaa kakak, klo istrinya sehari sehari bertani, berkebun, seperti orang2 kampung pada umumnya," tulis akun TikTok @sabri atm, dikutip Senin (21/8/2023).
Dia menceritakan, Rajali awalnya hanya mau satu periode saja menjadi Kades Sungai Enau. Namun masyarakat Desa Enau memaksa dia untuk kembali menjadi kades di periode kedua hingga 2027.
"Beliau awalnya cuma mau 1 priode saja, cuma kita masyarakat paksa untuk naik lagi. Alhamdulillah 2021 terpilih kembali hingga nnt 2027," tulis @sabri atm. iNewsSidoarjo
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan
Artikel Terkait