get app
inews
Aa Text
Read Next : 108 Baut Rel Hilang di Blitar, KAI Tegaskan Keselamatan Tak Bisa Ditawar

Pencurian Baut Rel di Blitar Terungkap, Polisi Amankan Satu Pelaku dan Puluhan Barang Bukti

Kamis, 08 Januari 2026 | 18:08 WIB
header img
Pelaku maling baut rel KAI saat diamankan polisi. Foto:ist.

Menurut Samsul, berdasarkan data PT KAI, sebanyak 108 baut rel dilaporkan hilang di jalur rel dari Sanankulon, Kabupaten Blitar hingga Rejotangan, Kabupaten Tulungagung.

Pelaku mengaku melakukan pencurian di tiga hingga empat titik berbeda. “Pelaku pencurian baut rel kereta api ini berjumlah dua orang. Satu sudah kami amankan, satu lagi masih buron dan sedang kami kejar. Dan pelaku melakukan aksinya sudah berkali-kali,” pungkasnya.

Sebelumnya, pelaku diamankan warga saat beraksi di sekitar jembatan rel kereta api di selatan Lapangan Bhirawa, Desa Kalipucung, Rabu (7/1/2026). Warga curiga karena mendengar suara keras saat pelaku memukul baut rel, lalu mengamankan satu pelaku dan melaporkannya ke polisi.

Polisi kini masih memburu satu pelaku lain yang diduga terlibat dalam pencurian baut jalur rel kereta api tersebut.

Editor : Aini Arifin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut