get app
inews
Aa Text
Read Next : Patogen Global! Rusia Peringatkan Ancaman Terkait Laboratorium Biologi Pentagon di Afrika

Demi Rusia yang Bebas, Janda Mendiang Alexei Navalny Bersumpah Lanjutkan Perjuangan Suami

Selasa, 20 Februari 2024 | 15:45 WIB
header img
Janda mendiang Alexei Navalny bersumpah akan melanjutkan perjuangan suaminya untuk Rusia yang bebas (Foto: EPA)

RUSIA, iNewsSidoarjo.id - Janda Alexei Navalny, Yulia Navalnaya, telah bersumpah untuk melanjutkan pekerjaan mendiang suami untuk memperjuangkan Rusia yang bebas. Hal ini terungkapkan dalam sebuah video yang diposting pada Senin (19/2/2024).

Suaranya yang terkadang bergetar karena kesedihan dan kemarahan, Navalnaya meminta pemirsa untuk berdiri di sampingnya dan berbagi kemarahan dan kebencian terhadap mereka yang berani membunuh masa depan kita.

Kini, Navalnaya yang sebelumnya menghindari sorotan,mengindikasikan bahwa dia mungkin siap melanjutkan perjuangan politik suaminya demi perubahan di Rusia.

"Tiga hari lalu, Vladimir Putin membunuh suami saya Alexei Navalny. Putin membunuh ayah dari anak-anak saya. Putin merampas hal terpenting yang saya miliki. Orang yang paling dekat dengan saya dan paling saya cintai," ujarnya dalam video, dikutip dari okzone.com pada Selasa (20/2/2024).

Dia berjanji untuk terus berjuang demi Rusia.

“Kita perlu menggunakan setiap kesempatan – untuk melawan perang, melawan korupsi, melawan ketidakadilan. Untuk memperjuangkan pemilu yang adil dan kebebasan berpendapat. Untuk berjuang merebut negara kita kembali, Rusia yang bebas, damai, bahagia, Rusia indah di masa depan, yang sangat diimpikan oleh suamiku,” lanjutnya.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut