get app
inews
Aa Text
Read Next : Pilbup Sidoarjo BHS : Saya Hadir Perkuat Subandi Mimik, Saya Yakin BAIK Menang

Libur Panjang Tiba! Jelajahi 8 Destinasi Wisata Low Budget di Puncak Bogor

Kamis, 08 Februari 2024 | 12:58 WIB
header img
The Nice Funtastic Park (Foto: Instagram/@thenicefuntasticpark)

BOGOR, iNewsSidoarjo.id – Puncak Bogor menjadi destinasi favorit untuk berlibur bagi warga Jabodetabek. Daerah ini memiliki udara sejuk dan menawarkan pemandangan yang menakjubkan.

Tak hanya itu, Puncak Bogor juga menawarkan destinasi yang mengusung konsep negeri dongeng hingga konsep ala Eropa. Menariknya, meski sejumlah tempat wisata ini sangat populer tetapi harga tiketnya sangat terjangkau.

Berikut rekomendasi delapan wisata murah (Low Budget) di kawasan Puncak Bogor, dikutip dari okzone.com pada Kamis (8/2/2024) bisa anda eksplor selama libur long weekend ini, yuk simak selengkapnya :

1. Telaga Warna Puncak Telaga Warna Puncak merupakan salah satu incaran pengunjung karena udaranya sangat sejuk. Tempat wisata ini dikelilingi pepohonan hijau dan diapit oleh bukit dengan ketinggian 1.400 mdpl.

Selain terkenal dengan udara sejuk, Telaga Warna Puncak memiliki keunikan yakni warna airnya dapat berubah-ubah dari hijau, coklat, sampai terlihat kuning.

Tempat wisata ini juga menyediakan wahana permainan seperti flying fox. Harga tiket masuk ke tempat ini dibanderol Rp15.000. Telaga Warna Puncak berlokasi di Jalan Raya Puncak-Cianjur, Cisarua, Bogor. Tempat wisata ini buka setiap hari 24 jam.

2. Curug Naga Curug Naga merupakan air terjun alami yang terletak di kawasan Megamendung. Sumber air terjun ini berasal dari sungai Cirangrang.

Tempat wisata ini dikelilingi pepohonan dan memiliki air yang jernih dan segar. Curug Naga menawarkan aktivitas seru seperti body rafting, river trekking, jungle trekking, dan cliff jumping.

Untuk menikmati keindahan curug ini Anda harus membayar tiket Rp15.000. Wisata ini berlokasi di Desa Citamiang, Kecamatan Megamendung, Bogor. Tempat ini buka setiap hari pukul 08.00-17.00 WIB.

3. Tea Bridge Gunung Mas Tea Bridge Gunung Mas menawarkan pemandangan kebun teh yang luas. Daya tarik utama tempat wisata ini adalah pengunjung dapat menjelajahi kebun teh dari atas jembatan kayu.

Selain itu, pengunjung juga bisa menikmati pemandangan Gunung Pangrango. Tea Bridge Gunung Mas berada di ketinggian 800-1.200 mdpl, sehingga udara di tempat ini cukup dingin yakni sekitar 12-22 derajat Celsius.

Terdapat beragam aktivitas seperti berkuda, ATV, dan panahan. Harga tiket masuk dibanderol Rp15.500 per orang. Tea Bridge Gunung Mas berlokasi di Desa Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua, Bogor.

Tempat wisata ini buka Senin-Jumat pukul 06.00-17.00 WIB, Sabtu-Minggu pukul 06.00-19.00 WIB.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut