Peringati Hari Bakti Pemasyarakatan, Lapas Surabaya Gelar Bakti Sosial

ichwan
Baksos Lapas Klas I Surabaya Jumat (22/4/2022)

 SIDOARJO, iNewsSidoarjo.id- Lapas Klas I Surabaya Kanwil Kemenkumham Jatim mengisi Ramadhan dengan berbagi kepada sesama, dengan menggelar bakti sosial di Panti Asuhan Masyithoh.

Selain itu, bakti sosial tersebut juga untuk menyemarakkan rangkaian Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-58.

Dalam kesempatan itu, pihak Lapas Surabaya yang berada di Porong, Sidoarjo, juga memberikan bantuan modal untuk UMKM, Jumat (22/4/2022).

Kegiatan tersebut dipelopori Lapas Surabaya, berkolaborasi dengan Rutan Perempuan Surabaya, Paguyuban Ibu-ibu Pemasyarakatan (PIPAS).

Jajaran Lapas Surabaya diterima oleh pengasuh panti asuhan Masyitoh, Taslimah. Dan disambut para santriwati dengan musik hadroh serta pembacaan tilawatil Qur'an.

Bantuan berupa sembako diberikan langsung kepada anak-anak dan pengasuh panti.

Kepala Lapas Klas I Surabaya Jalu Yuswa Panjang menerangkan, bahwa maksud dan tujuan rombongan datang untuk menjumpai langsung adik-adik. sekaligus menjalin silaturahmi baik dengan pengurus maupun anak panti asuhan sendiri.

"Semoga bisa memberikan manfaat yang positif kepada adik-adik semuanya," terangnya.

Sedangkan bantuan berupa modal usaha diberikan secara simbolis kepada pemilik warung kopi milik Putra Kencono, yang berada di depan lapas.

Pria asli Madiun itu menerangkan bahwa bantuan untuk UMKM sebagai bentuk kepedulian terhadap pelaku usaha. Sekaligus jadi wujud partisipasi aktif dalam upaya pemulihan ekonomi di masa pandemi.

"Mereka pelaku UMKM sangat terdampak saat pandemi berlangsung, smoga ini dapat membantunya untuk kembali bangkit mengembangkan usahanya," pungkas Jalu.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network