Dari Sampah Jadi Cuan: Pria Sidoarjo Sukses Raup Puluhan Juta dari Budidaya Cacing Tanah

Yoyok Agusta
Rudy, saat mengganti media untuk cacing. Selasa (30/7/2024).

Hasil budidaya cacing tanah Rudy sangat diminati pasar. Setiap bulan, ia mampu menjual 500 hingga 700 kilogram cacing tanah dengan harga jual mulai dari Rp60.000 hingga Rp100.000 per kilogram. Tidak hanya itu, Rudy juga telah menjalin kerjasama dengan puluhan peternak binaan untuk memenuhi permintaan pasar yang semakin meningkat.

“Alhamdulillah kita sudah memiliki ratusan pembudidaya cacing dengan skema kemitraan. Cacing kita yang beli, tapi kita batasi maksimal satu ton sebulan,” ungkap Rudy.

Meskipun demikian, Rudy mengaku masih kesulitan memenuhi target penjualan bulanan yang mencapai satu ton untuk cacing kering maupun cacing hidup.

“Permintaan pasar sangat tinggi, terutama dari pabrik farmasi dan produsen pupuk organik. Saya berharap ke depannya bisa meningkatkan produksi,” pungkasnya.



Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network