Budidaya Kucing Bengal, Anggota Polres Pasuruan Ini Raup Cuan Jutaan

Jaka Samudra
Aipda Agung Setyo Raharjo, anggota Polres Pasuruan Kota, Jawa Timur, yang sukses membudidayakan kucing Bengal. (Foto : Jaka Samudra).

PASURUAN, iNewsSidoarjo.id - Memelihara satwa tak selalu menguras kantong, namun terkadang bisa menghasilkan cuan. Hal ini dibuktikan oleh Aipda Agung Setyo Raharjo, seorang anggota Polres Pasuruan Kota, Jawa Timur, yang sukses membudidayakan kucing Bengal.

Sudah dua tahun ini, puluhan kucing berbulu indah bak macan tutul ini dipelihara oleh Agung. Awalnya, ia hanya memiliki sepasang kucing Bengal sebagai hewan peliharaan. Namun, karena kecintaannya pada hewan dan melihat peluang bisnis, ia mulai membudidayakannya.

"Awalnya dari hobi memelihara kucing ras, kemudian saya melihat peluang bisnis dan mulai membudidayakannya," ujar Agung saat ditemui di kediamannya di Jalan Wahidin Sudiro Husodo, Gang Manggis, Kota Pasuruan, Jawa Timur, pada Jumat sore (21/6/2024).

Setiap hari setelah menjalankan tugasnya sebagai penegak hukum, Agung menyempatkan diri untuk mengurus kucing-kucing Bengal miliknya. Ia membersihkan kandang, memberi makan dan minum, serta memandikan mereka.

"Meskipun karakternya garang, tapi di tangan saya mereka jinak," kata Agung sambil mengelus kepala salah satu kucing Bengal.

Saat ini, Agung memiliki 28 ekor kucing Bengal, terdiri dari indukan dan anak-anak dengan berbagai warna bulu yang menawan. Ia menjual anakan kucing Bengal jantan dengan harga Rp 2 juta hingga Rp 2,5 juta per ekor, tergantung warna bulunya.

Editor : Nanang Ichwan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network