Polresta Sidoarjo Gelar Pemeriksaan Kesehatan Petugas Pemilu 2024

Yoyok Agusta
Polri peduli kondisi kesehatan seluruh petugas pengamanan dan penyelenggara Pemilu 2024. (Foto:ist)

Ia menambahkan pemeriksaan kesehatan terdiri dari pemeriksaan berat badan, cek tensi, hingga konsultasi kesehatan bila ada petugas mengalami keluhan kesehatan.

Untuk petugas Pemilu 2024 yang kondisi tubuhnya drop, maka di rujuk untuk tindakan medis di Rumah Sakit Bhayangkara Pusdik Sabhara Porong.

Melalui upaya nyata dan kepedulian Polri di bidang kesehatan sebagai andil turut mensukseskan Pemilu 2024 berjalan lancar dan aman, Iptu Rukwandi berharap dengan adanya pemeriksaan kesehatan bagi petugas Pemilu, setelah menjalankan tugas dapat kembali prima untuk berdinas di institusi masing-masing.

Adanya pemeriksaan dan pemberian multivitamin gratis dari Polresta Sidoarjo, mendapatkan acungan jempol dari Teguh, petugas Satpol PP Sidoarjo. Menurutnya pengamanan Pemilu begitu menguras tenaga apalagi cuaca belakangan ini juga sering hujan.

“Begitu di cek kesehatan dan diberi multivitamin, kami pun senang dapat terkontrol kondisi tubuh terkini. Semoga sehat dan tidak ada kendala,” ucapnya.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network