get app
inews
Aa Read Next : Ribuan Warga Meriahkan Mlaku Bareng Milad ke-56 RS Siti Khodijah Sepanjang

Maju Pileg 2024, Kades Sidokepung Sidoarjo Elok Suciati Pamit Undur Diri ke Warganya

Senin, 11 September 2023 | 21:02 WIB
header img
Elok Suciati, Kades Sidokepung, Kecamatan Buduran, Kabupaten Sidoarjo undur diri untuk maju Pileg 2024. (Foto : Amrizal Zulkarnain/iNewsSidoarjo.id).

SIDOARJO, iNews.id - Elok Suciati, Kepala Desa Sidokepung, Kecamatan Buduran, Kabupaten Sidoarjo pamit undur ke warga, Senin (11/9/2023). Itu dilakukan karena saat ini Elok tengah mendaftar sebagai bakal calon legislatif (Bacaleg) pada Pemilu 2024.

Kesempatan pamit ke warga Sidokepung tersebut dilakukannya saat momen puncak kegiatan HUT RI Ke-78. Dalam kegiatan itu tampak hadir Wakil Bupati Sidoarjo Subandi beserta istrinya, Sriatun.

"Saya mohon maaf, jika dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat selama 2 periode menjabat sebagai Kepala Desa Sidokepung kurang memuaskan," ujar Kades Elok, ditemui saat kegiatan.

Elok juga berpesan kepada warganya untuk selalu menjaga kondusifitas wilayah Desa Sidokepung. Selain itu juga untuk selalu mendukung pembangunan yang ada di desa.

Sembari melakukan pemberian bantuan maupun santunan kepada anak yatim dan dhuafa, Elok mengaku sudah mengajukan pengunduran diri sebagai Kepala Desa Sidokepung.

"Kurun waktu 2 bulan kedepan kemungkinan realisasi pengunduran diri saya akan diputuskan," tegasnya.

Sementara, Wakil Bupati Sidoarjo Subandi mengatakan, kepemimpinan Kepala Desa Sidokepung nanti akan digantikan oleh seorang penjabat Pelaksana Tugas (Plt) dari Pemerintah Daerah (Pemda) Sidoarjo.

"Jabatan Plt Kades Sidokepung nanti dimungkinkan akan cukup lama, kurang lebih 1 tahun," tandas Wabup Subandi, disela acara.

Editor : Nanang Ichwan

Follow Berita iNews Sidoarjo di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut