BANDUNG, iNews.id-Ganjartivity, relawan Ganjar Pranowo, calon presiden (capres) dari Partai Perindo, menggelar pertunjukan wayang golek di Gedung Serba Guna RW 11, Kelurahan Gumuruh, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung, Minggu (27/8).
Melangsir dari iNewsJabar.id, pagelaran wayang golek dibawakan oleh dalang Yuda Deden Kosasih yang menampilkan sosok Ganjar.
Dalam wayang golek itu, Ganjar digambarkan sebagai figur pemimpin jujur, berani, peduli, dekat, dan dicintai masyarakat.
Hal ini sesuai dengan visi dan misi Ganjar dalam membangun Indonesia. Ketua Ganjartivity Muhamad Dicky Fauzia mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk melestarikan budaya wayang golek sekaligus memperkenalkan sosok Ganjar kepada masyarakat.
"Kami ingin menunjukkan bahwa Ganjar adalah sosok pemimpin yang dekat dengan rakyat dan mencintai budaya lokal. Wayang golek adalah salah satu kekayaan budaya Indonesia yang harus dilestarikan," kata Dicky.
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan