get app
inews
Aa Text
Read Next : Bupati Malang Cuti Kampanye Mulai Besok, Sanusi Pastikan Kembalikan Fasilitas Negara

Lagi, Mahasiswa UB Meninggal Di Gunung Arjuno, Ada Akar Mimang hingga Istana Raja Gaib

Selasa, 22 Agustus 2023 | 08:30 WIB
header img
Gunung Aruno menyimpang banyak kisah mistis. (istimewa).

Keanehan juga terdapat pada pepohonan yang ada di sekitarnya. Pepohonan itu memiliki akar yang menjulang tinggi hingga ke atas. Konon akar pepohonan itu merupakan akar mimang yang kerap kali membuat orang-orang tersesat, karena hanya ada di alam tak kasat mata.

"Pohonnya besar-besar. Kadang akarnya sampai ke atas. Kalau lihat ke arah matahari sudah enggak kelihatan. Kabut menutupi hutan sampai mau subuh. Itu (kabut) tandanya masuk di alam mereka," katanya.

Namun selama berada di alam gaib itu Naam mengaku tak banyak berkomunikasi dengan makhluk tak kasat mata tersebut. Dia memilih untuk diam ketika berada di alam mereka.

"Karena mereka itu acuh tak acuh, jadi ya enggak mau komunikasi. Makanya nggak interaksi," tuturnya.

Diketahui, mahasiswa Universitas Brawijaya (UB) Yodeka Kopaba (21) asal Kubu Tapi, Sei Rotan Batu Taba, IV Angkek Agam, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara meninggal dunia pada Minggu kemarin (20/8/2023).

Korban program studi Agroteknologi Fakultas Pertanian ini meninggal di pos dua pendakian, diduga karena mengalami hipotermia.

Gunung Arjuno Welirang secara administratif terletak di perbatasan Kota Batu, Kabupaten Malang, dan Kabupaten Pasuruan. Gunung Arjuno merupakan gunung tertinggi kedua di Jawa Timur, dengan ketinggian mencapai 3.339 meter di atas permukaan laut (mdpl).

Sementara untuk Gunung Welirang, memiliki ketinggian 3.156 mdpl. Gunung Arjuno, terletak bersebelahan dengan Gunung Welirang, termasuk Gunung Kembar I, dan Gunung Kembar II.

Puncak Gunung Arjuno terletak dalam satu punggungan yang sama dengan puncak Gunung Welirang, dan lebih dikenal sebagai kompleks Arjuno-Welirang.

Akses pendakian di gunung setinggi 3.339 Mdpl ini bisa ditempuh melalui empat posko pendakian yakni Tretes di Prigen, Kabupaten Pasuruan, jalur Tambaksari di Purwodadi, Pasuruan, serta jalur Sumberbrantas, di Kota Batu, dan terakhir melalui jalur Lawang, Kabupaten Malang. iNewsSidoarjo

Editor : Nanang Ichwan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut