DELISERDANG, iNewsSidoarjo.id – Pangdam I Bukit Barisan, Mayjen TNI Mochammad Hasan, meminta maaf atas aksi diduga penyerangan dilakukan puluhan anggota TNI AD Batalyon Armed 2/105 Kilap Sumagan (KS) terhadap warga Desa Selamat, Kecamatan Sibiru-biru, Deli Serdang.
Dihadapan para perwakilan kelurga korban di markas Batalyon Armed 2/105 KS, Mayjen Mochammad Hasan juga mengaku akan memproses pelaku sesuai dengan aturan hukum yang berlaku dan sampai saat ini sudah 29 diperiksa kemukiman bisa bertambah serta meyakinkan kepada masyarakat peristiwa seperti ini tidak akan terulang kembali.
"Atas nama keluarga besar Kodam I Bukit Barisan mohon maaf, kejadian ini sangat memukul kami semua dan memalukan, saya bisa merasakan semua apa yang bapak ibu rasakan,” kata Mayjen Mochammad Hasan, dilasir dari iNewsDeliraya.id pada Minggu (10/11/2024).
Mayjen Mochammad Hasan akan melakukan proses sesuai dengan hukum yang berlaku dan ia paling bertanggung jawab atas insiden yang terjadi dan para korban bisa mengikuti proses perkembangan kasus tersebut.
"Saya yakinkan ke Danyon, setelah kejadian ini tidak akan terulang lagi. Untuk yang sakit saya akan bawa ke rumah sakit milik Kodam I BB. Akan kami jemput ke rumah. Kami akan memberikan pelayanan terbaik. Gratis semuanya,” terangnya. iNewsSidoarjo
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan
Artikel Terkait