WONOAYU- Seorang diduga anggota gangster, WSN (24), berhasil ditangkap warga setelah meresahkan masyarakat di Jalan Raya Pilang, Kecamatan Wonoayu, Senin (4/3) malam.
WSN terbukti membawa senjata tajam (sajam) dan melukai seorang warga. Dua pelaku lainnya berhasil melarikan diri saat penangkapan.
Warga yang geram sempat menghajar WSN hingga babak belur. Kapolsek Wonoayu AKP Hafid Dian Maulidi mengatakan, saat ini WSN telah diamankan di Polsek Wonoayu untuk menjalani pemeriksaan.
"Benar, pelaku lainnya masih dalam pengejaran," tegasnya, Selasa (5/3).
WSN mengaku bahwa dia dan teman-temannya berangkat dari rumah menuju Desa Lebo, Sidoarjo untuk mengikuti salawatan.
"Kami diteriaki gangster oleh warga," terangnya.
Kejadian bermula saat anggota gangster tersebut mengacungkan pedang kepada pengendara yang melintas di Jalan Raya Pilang.
Mereka bahkan sempat memukuli salah satu pengendara. Menurut keterangan saksi, PO, sejumlah anggota gangster mulai meresahkan warga sekitar pukul 23.45 WIB.
Mereka memamerkan pedang di Jalan Raya Pilang dan menimbulkan ketakutan bagi pengendara yang melintas.
"Awalnya di jalan raya pedangnya disabet-sabet, pengendara banyak yang takut," ujar PO.
Warga yang melihat kejadian tersebut berusaha membubarkan para gangster. Salah satu warga sempat dihajar oleh gangster, namun berhasil diselamatkan oleh warga lainnya.
"Sama para warga dibubarkan, ada yang kabur melarikan diri dan satu tertangkap. Saat ditangkap ada korban yang datang," ungkap PO.
"Ini kan yang tadi memukuli saya di depan situ," ujar PO menirukan ucapan korban. Warga yang geram kemudian menghajar WSN hingga babak belur. Dari tangan WSN diamankan sebuah pedang sepanjang sekitar satu meter dan sepeda motor Jupiter miliknya.
Polisi yang datang ke lokasi kejadian segera mengamankan WSN ke Polsek Wonoayu untuk menghindari amukan massa. Kasus ini masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan
Artikel Terkait