Kapolda Jatim Sebut Murni Kecelakaan, Ledakan Mako Brimob Rusak Kantor dan Mobil

Masdarul KH
Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto memberikan keterangan soal ledakan di Mako Brimob. (Foto: MPI/Masdarul Kh)

SURABAYA, iNewsSidoarjo.id – Ledakan keras terjadi di Gudang Mako Brimob Polda Jawa Timur (Jatim) di Jalan Raya Gresik Nomor 39, Surabaya, Senin (4/3/2024).

"Ledakan ini murni kecelakaan. Tidak ada korban jiwa," katanya, dilansir dari iNews.id pada Senin (4/3/2024).

Diketahui ledakan keras di Markas Satuan Brimob Polda Jatim terjadi pada Senin siang sekitar pukul 10.43 WIB. Ledakan ini terjadi pukul 10.19 WIB yang bersumber dari sisa temuan bahan peledak yang akan dimusnahkan atau disposal.

Selain gudang, ledakan yang diduga berasal dari sisa bahan peledak ini merusak kantor dan sebuah mobil di sekitar lokasi. Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto mengatakan, ledakan yang terjadi kategori low eksplosif.

"Dugaan sementara sumber ledakan dari sisa bahan peledak yang belum dimusnahkan. Akan didisposal," katanya.

Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto menambahkan, ledakan berasal dari mortir temuan sisa perang yang belum sempat didisposal. Akibat peristiwa ini, arus lalu lintas di Jalan Gresik, baik arah barat ke timur dan sebaliknya ditutup total.

Beberapa petugas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya ytampak mengamankan lokasi. Untuk sementara belum diketahui pasti mengenai penyebab ledakan dan kronologi kejadian.

Jalan ditutup usai terjadi ledakan di Mako Gegana Brimob Polda Jatim. iNewsSidoarjo

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network