NGANJUK, iNewsSidoarjo.id - Unggahan video diduga pesta minuman keras (miras) di Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, viral di media sosial. Dari unggahan di medsos itu, yang terdapat 3 buah video menggambar sekumpulan anak-anak muda alias ABG perempuan yang tampak mabuk-mabukan.
Dilangsir dari iNewsNganjuk, ketiga video itu diunggah oleh akun Facebook Panglima Mata Merah pada Selasa malam (27/6/2023).
Di salah satu video, tampak salah satu gadis ABG membawa air mineral, yang diduga berisi miras. Dari video itu, terlihat latar lokasi berada di sekitar bangunan gubuk atau pos ronda, di sebuah area persawahan.
Dalam narasi video juga disebutkan, peristiwa pesta miras di terjadi di salah satu desa di Kecamatan Ngronggot, Nganjuk. Di video yang sama menunjukkan mereka saling papah dengan kondisi sempoyongan. Bahkan di salah satu video, tampak seorang ABG cewek yang diduga mabuk berat, jatuh tersungkur dalam posisi tengkurap di atas tanah.
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan
Artikel Terkait