get app
inews
Aa Text
Read Next : Mengunjungi Jejak Spiritual: Paslon Subandi-Mimik Ziarah ke Makam Wali dan Bupati Pertama Sidoarjo

Plt. Bupati Subandi Melanjutkan Monitoring Penyaluran Bantuan Pangan Tahap 3

Kamis, 15 Agustus 2024 | 20:33 WIB
header img

Dalam kesempatan tersebut,  Subandi juga menyampaikan apresiasi atas kinerja Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) di setiap kecamatan yang telah membantu mendata masyarakat yang membutuhkan, sehingga bantuan pangan beras ini dapat tepat sasaran.

“Kami sangat mengapresiasi kinerja Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) di setiap kecamatan. Mereka telah bekerja keras dalam mendata masyarakat yang membutuhkan, sehingga bantuan pangan beras ini dapat disalurkan dengan tepat sasaran. Pentingnya kolaborasi antara pemerintah, TKSK, dan seluruh elemen masyarakat untuk memastikan setiap program bantuan dapat berjalan lancar dan mencapai tujuannya. Pemerintah Kabupaten Sidoarjo akan terus mengawal setiap program sosial agar manfaatnya dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Sidoarjo,” Tuturnya.

Pada kesempatan yang sama, Plt. Ketua TP PKK Kabupaten Sidoarjo, Hj. Sriatun menyampaikan bahwa beras yang di distribusikan memiliki kualitas yang bagus sehingga diharapkan dapat dipergunakan dengan baik untuk memnuhi kebutuhan sehari-hari.

“Beras ini memiliki kualitas yang bagus jadi jangan sampai beras ini di jual di toko. Lebih baik dipergunakan sehari-hari untuk membantu perekonomian para panjenengan. Dana untuk membeli beras dapat dibuat hal lain yang penting untuk keluarga panjenengan,” Ucap Plt. Ketua TP PKK Kabupaten Sidoarjo,  Sriatun di sela-sela sambutan Desa Sruni.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut