get app
inews
Aa Read Next : FIFA Beri Balasan Setimpal ke Israel, Akibat Media Israel Sebut Indonesia Negara Terbelakang?

Memilih Hidup Sederhana hingga Sewa Rumah per Bulan, Siapa Sosok 3 Jenderal itu?

Rabu, 22 Mei 2024 | 07:03 WIB
header img
Kapolri, Jenderal Hoegeng (foto: dok wikipedia)

2. Jenderal TNI (Purn) Andi Muhammad Jusuf Amir M. Jusuf atau Andi Muhammad Jusuf Amir merupakan seorang panglima TNI yang sangat dekat dengan para prajuritnya. Ia lahir di Bone, 23 Juni 1928 dan pernah menjabat sebagai Panglima TNI (ABRI) periode 1978 sampai 1983, Menteri Perindustrian Dasar Indonesia (1964-1966), Menteri Perdagangan Indonesia (1967-1968), dan Menteri Pertahanan dan Keamanan Indonesia (1978-1983).

Jusuf tentunya memiliki sangat banyak pengalaman di bidang militer, termasuk medan tempur. Melansir Sindonews, dirinya turut dalam operasi Permesta, penumpasan gerakan 30 September/PKI, dan operasi Timtim. Jusuf dikenal sebagai seorang pejabat yang sangat sederhana, mulai dari penampilan hingga gaya hidupnya. Saat menjabat sebagai Panglima TNI, diketahui Jusuf tinggal di sebuah rumah sederhana, tanpa penjagaan. Bahkan, tidak ada furnitur mewah yang menghiasi rumah Jusuf.

Hanya mebel lama yang sudah ada belasan tahun di rumahnya. Jusuf mengembuskan napas terakhir di Jakarta, pada 8 September 2004.

3. Jenderal TNI (Purn) Pramono Edhie Wibowo Satu lagi jenderal yang memiliki gaya hidup sederhana adalah Pramono Edhie Wibowo. Adik ipar Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) lahir di Magelang, 5 Mei 1955 dan wafat di Cianjur, 13 Juni 2020 dalam usia 65 tahun.

Pramono merupakan KSAD (Kepala Staf TNI Angkatan Darat) periode 2011-2013, Panglima Komando Cadangan Strategis AD (2010-2010), dan Komandan Jenderal Kopassus (2008-2009). Selama bertugas, Pramono dikenal sebagai pribadi yang sederhana dan apa adanya. Ia juga tidak banyak menuntut dan supel.

Pramono merupakan putra dari Letjen (Purn) Sarwo Edhie Wibowo, tokoh militer Indonesia yang berperan besar menumpas gerakan pemberontakan PKI 1965.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut