get app
inews
Aa Text
Read Next : Ratusan Nasi Kotak Ludes dalam Sekejap, Warung Mimi Sidoarjo Tebar Berkah Ramadan di Jalanan

Ini Penjelasan Akhlak Rasulullah SAW adalah Al Qur'an

Jum'at, 15 Desember 2023 | 09:38 WIB
header img
Ada ungkapan populer yang menyatakan bahwa Nabi Muhammad SAW adalah Al-Qur’an yang berjalan. Ungkapan ini menggambarkan betapa mendalamnya integrasi antara ajaran Al-Qur’an dan kehidupan sehari-hari Rasulullah SAW ini. Foto ilustrasi/ist

Beliau marah karena Allah, bukan karena diri beliau sendiri. Beliau menegakkan kebenaran, meskipun karenanya beliau dibalas dengan bahaya pada dirinya sendiri atau diri para sahabatnya.

Beliau menemukan sahabatnya utamanya dan yang terbaik terbunuh di tengah perkampungan orang Yahudi, namun beliau tidak berbuat zalim kepada mereka dan tidak melewati kebenaran yang pahit, bahkan beliau membayar diyat (denda) sebanyak 100 ekor unta kepada keluarga sahabatnya yang terbunuh, sedangkan para sahabatnya membutuhkan satu ekor unta untuk memperkuat mereka.

Beliau pernah mengganjalkan batu pada perutnya karena merasa lapar dan makan seadanya, tidak menolak apa yang disajikan dan tidak enggan terhadap makanan halal. Beliau tidak makan sambil bersila, tidak pula makan di meja makan. Beliau tidak merasakan kenyang dengan memakan roti selama tiga hari berturut-turut hingga berjumpa dengan Allah Ta’ala (wafat), demi untuk mengutamakan orang lain; bukan karena fakir atau bakhil terhadap diri sendiri.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut