get app
inews
Aa Text
Read Next : Direktur Intelijen Keimigrasian Perkuat Peran Intelijen Imigrasi di Wilayah Jawa Timur

JW Entertainment Bakal Gelar Konser Eksklusif di Surabaya, Datangkan Band Papan Atas Tanah Air

Kamis, 06 Juli 2023 | 16:21 WIB
header img
JW Entertainment saat presscon beberapa waktu lalu. (Foto:istw)

SIDOARJO, iNewsSidoarjo.id–JW Entertainment dalam waktu dekat ini akan kembali menggelar konser musik. Konser itu diselenggarakan menyusul suksesnya JW Entertainment menggelar konser eksklusif di surabaya, dengan mendatangkan Padi Reborn beberapa waktu lalu.

Founder sekaligus CEO JW Entertainment Gagah Eko Wibowo menjelaskan, rencananya konser itu akan digelar pada bulan Oktober 2023 mendatang.

Pihaknya, akan menghadirkan band papan atas Indonesia.

“Sedang disiapkan. Rencananya di bulan Oktober besok,” kata Gagah Eko Wibowo kepada wartawan di Sidoarjo, Kamis (6/7/2023).

Lebih jauh Gagah menerangkan, meski telah menentukan bulannya, Namun, belum menyebut lokasi pasti dan tanggal pelaksanaan konsernya.

Hanya menyebutkan bahwa saat ini persiapan JW Entertainment sudah dilakukan untuk menggandeng sebuah band ternama di Tanah Air.

Ketika didesak lebih jauh tentang lokasi dan waktunya, Ia menyampaikan jika lokasi yang dipilih juga tidak jauh beda dengan sebelumnya.

JW Entertainment memastikan bakal mendatangkan band yang digemari banyak masyarakat Indonesia, khususnya warga Surabaya, Sidoarjo, dan sekitarnya.

“Nanti pasti kami sampaikan ke teman-teman media. Yang jelas, sekarang ini kita sedang menyiapkan konser tersebut,” lanjut Gagah.

Sedangkan untuk konsep dalam konser itu, Gagah, tetap saja merahasiakannya, Hanya disampaikan bahwa konsepnya bakal eksklusif, tidak jauh berbeda dengan konsep yang diusung pada Konser Padi Reborn beberapa waktu lalu.

Masih menurut pria berambut gondrong itu, dengan pengalaman sebelumnya yakni tingginya antusiasme warga Surabaya dan sekitarnya dalam konser Padi Reborn kemarin, Gagah yakin konser ke depan juga bakal pecah.

"saya yakin konser nanti akan sukses, karena band yang dihadirkan nanti juga punya banyak penggemar di Jawa Timur, khususnya di Surabaya, Sidoarjo, dan beberapa kota sekitarnya juga sangat banyak,"pungkas Gagah.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut