Kenang Dua Tahun Tragedi Kanjuruhan, Polres Malang Gelar Doa Bersama

Saif Hajarani
Kepolisian Resor Malang menggelar acara doa bersama di Masjid Al Ajmi, Satpas Prototype, Selasa (1/10/2024).

MALANG, iNewsSidoarjo.id-Kepolisian Resor Malang menggelar acara doa bersama di Masjid Al Ajmi, Satpas Prototype, Selasa (1/10/2024). Kegiatan ini diselenggarakan untuk mengenang dua tahun Tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober 2022.

Acara ini dihadiri oleh Kapolres Malang, AKBP Putu Kholis Aryana, serta sejumlah personel kepolisian dan 52 keluarga korban dari Kabupaten Malang. Mereka melantunkan doa dipandu oleh para tokoh agama setempat.

"Hari ini genap dua tahun kita memperingati tragedi Kanjuruhan. Kami masih bersama keluarga korban. Acara doa bersama ini diselenggarakan di Masjid Al Ajmi Tegaron, Polres Malang," ungkap AKBP Putu Kholis saat ditemui usai kegiatan.

Kapolres Malang menjelaskan kegiatan ini adalah bagian dari upaya untuk terus mendampingi keluarga korban. Dia menegaskan, pihaknya akan terus memfasilitasi kegiatan lain yang bertujuan untuk mendukung mereka. Menurut Kholis, suara suara korban akan terus ditindaklanjuti.

“Yang terbaru hasil dari interaksi kami bersama keluarga korban Kanjuruhan, bagaimana keluarga korban ingin minta kejelasan tentang polemik asuransi pada saat pertandingan. Karena hal ini salah satu temuan juga oleh TGIPF, namun juga keluarga korban belum memperoleh informasi secara jelas,” beber Kholis.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network