KPP Pratama Sidoarjo Utara Gelar Forum Konsultasi Publik, Tingkatkan Kualitas Pelayanan

Tim iNewsSidoarjo
Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Sidoarjo Utara menggelar Forum Konsultasi Publik. Selasa (25/9/2024).

SIDOARJO, iNewsSidoarjo.id – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada wajib pajak dan masyarakat, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Sidoarjo Utara menggelar Forum Konsultasi Publik.

Acara yang berlangsung di Aula Buduran pada Rabu (25/9/2024) ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk perwakilan wajib pajak, otoritas bandara, Kemenag, akademisi, dan media massa. Kepala KPP Pratama Sidoarjo Utara, Nanik Triwahyuningsih, mengungkapkan bahwa forum ini bertujuan untuk mendapatkan masukan dan umpan balik langsung dari masyarakat terkait kualitas pelayanan yang diberikan.

"Kami ingin memastikan bahwa pelayanan perpajakan di Sidoarjo Utara semakin baik dan memenuhi harapan masyarakat," ujarnya.

Dalam forum ini, berbagai isu terkait pelayanan perpajakan dibahas secara terbuka. Peserta diberikan kesempatan untuk menyampaikan saran, kritik, dan masukan yang konstruktif. Hasil dari forum ini akan dijadikan bahan evaluasi dan perbaikan bagi KPP Pratama Sidoarjo Utara.

Nanik menambahkan bahwa hasil survei indeks kepuasan pelayanan pada Triwulan II Tahun 2024 menunjukkan angka yang sangat baik, yaitu sebesar 98,50%. Namun, pihaknya tetap berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan.

"Kami berharap dengan adanya forum ini, hubungan antara KPP Pratama Sidoarjo Utara dengan wajib pajak dan masyarakat semakin erat. Kami juga berharap dapat membangun kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan perpajakan," tutup Nanik.

Terpisah, Satria salah satu peserta mengaku senang mengikuti kegiatan tersebut. Ia mendapatkan banyak pengetahuan baru terkait perpajakan.

“Kegiatan ini bagus, dan sangat membantu kami sebagai wajib pajak,” terangnya.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network