Bandara Juanda Siaga Sambut Lonjakan Penumpang di Mudik Lebaran 2024

Yoyok Agusta
General Manager Bandara Juanda Sisyani Jaffar saat meresmikan Posko Lebaran 2024 di terminal 1. Selasa, (2/1/2024).

SIDOARJO, iNews.id - Bandara Internasional Juanda bersiap menyambut lonjakan penumpang di momen mudik Lebaran 2024. Posko Angkutan Udara resmi didirikan di Terminal 1 dan 2 untuk memantau arus mudik dan balik yang diperkirakan dimulai dari 6 hingga 15 April 2024.

General Manager Bandara Juanda, Sisyani Jaffar, mengatakan posko ini merupakan agenda rutin yang dilakukan setiap libur panjang Lebaran.

"Posko ini diharapkan dapat mengendalikan dan menciptakan penyelenggaraan angkutan udara yang selamat, aman, nyaman, tertib, lancar dan teratur," ujar Sisyani. Selasa, (2/4/2024).

Posko Angkutan Udara Libur Lebaran 2024 akan beroperasi selama 16 hari, mulai 3 April (H-8) hingga 18 April 2024 (H+6).

Bandara Juanda bekerja sama dengan Satgaspam TNI AL dan Balai Besar Kekarantinaan Kesehatan Surabaya dalam pelaksanaannya.

Koordinasi intensif juga dilakukan dengan berbagai stakeholder terkait, seperti Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah III, Lanudal Juanda, Perum LPPNPI, airlines, ground handling, Basarnas, BMKG dan CIQ.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network