get app
inews
Aa Read Next : 3 Orang Terluka, saat Kecelakaan Minibus Travel Terguling di Jalur Tengkorak Pasuruan

Moge Patwal Polrestabes Surabaya Tabrak Mobil Boks di Tol Sidoarjo, Petugas Terluka Serius

Kamis, 13 Juni 2024 | 23:48 WIB
header img
Mobil bix yang terlibat laka labtas dengan patwal di Rol Sidoarjo. Rabu (13/6/2024).

SIDOARJO, iNews.id - Kecelakaan melibatkan Petugas Patroli dan Pengawalan (Patwal) Moge Polrestabes Surabaya dengan mobil boks terjadi di KM 747/800 B Tol Sidoarjo arah Waru, Kamis (13/6/2024).

Akibat kejadian itu, petugas patwal mengalami luka cukup serius. Insiden ini terjadi sekitar pukul 13.45 WIB.

Moge patwal dengan nomor dinas 11206-29-X yang dikendarai oleh Bripka EA tengah melaju dari arah selatan ke utara di lajur dua. Di saat bersamaan, mobil boks bernopol L 9083 BA yang dikemudikan Harianto, 51, warga Pondok Benowo Indah, Surabaya, melaju di depan moge patwal.

Sesampainya di lokasi kejadian, moge patwal yang melakukan pengawalan dari arah Malang ke Surabaya itu menabrak bagian belakang mobil boks. Benturan keras membuat Bripka EA terjatuh dari moge dan mengalami luka cukup serius.

Petugas patwal tersebut kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Jatim untuk mendapatkan perawatan.

"Informasinya, Bripka EA mengalami patah tulang tangan kanan," ujar Kanit PJR Jatim II AKP Harrio Saputra.

Saat ini, pihak kepolisian tengah melakukan olah TKP di lokasi kejadian. Kedua kendaraan yang terlibat diamankan di Kantor PJR Jatim II Waru.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut