SIDOARJO, iNews.id - Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdhlor berterima kasih atas pemberian bantuan 10 Unit Fasilitas Stand Touch Screen Digital Signage atau layanan informasi berbasis layar sentuh dari CSR dari Bank Jatim Cabang Sidoarjo untuk RSUD Sidoarjo.
Menurut Muhdhlor, keberadaan alat-alat tersebut penting bagi layanan RSUD Sidoarjo. Melalui alat seperti ini, ungkap dia, masyarakat akan terbantu akan layanan informasi yang dibutuhkan.
"Ujungnya adalah memberikan pelayanan lebih serta memudahkan setiap pasien atau keluarga pasien untuk mengakses informasi yang ada di rumah sakit," ucapnya.
Lebih jauh menurut Muhdlor, kegiatan seperti ini merupakan bentuk kolaborasi antar instansi pemerintah dalam memajukan pembangunan di bidang kesehatan yang dapat terus dijaga.
Penguatan kesehatan masyarakat, lanjut dia, perlu gencar dilakukan pemerintah. Oleh karena itu, ia berterimakasih atas kontribusi Bank Jatim terhadap kemajuan pelayanan kesehatan di Kabupaten Sidoarjo dengan memberikan alat floor stand touch screen digital signage.
"Peningkatan komponen-komponen kesehatan menjadi penting salah satunya melalui papan-papan promosi seperti ini," ucapnya.
Gus Muhdlor meminta alat tersebut juga dapat digunakan untuk mengukur indeks kepuasan masyarakat. Kritik dan saran dari masyarakat juga dapat ditampung melalui alat seperti ini.
Dengan begitu, ia yakin pelayanan RSUD Sidoarjo kedepan akan semakin maju dan berkembang. "Saya harapkan alat ini bisa digunakan dua arah, dua arah itu termasuk ada feed back masyarakat, feed back ini penting karena bentuknya kritik dan masukan bagi kita semua, kita semua disini adalah pelayan masyarakat," ujarnya.
Editor : Nanang Ichwan