JAKARTA, iNewsSidoarjo.id - Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara 2024 yang menuai banyak sorotan. Kondisi itu membuat Presiden Joko Widodo (Jokowi) angkat bicara. Presiden memastikan akan ada evaluasi dan koreksi terkait penyelenggaraan PON XXI Aceh-Sumut 2024.
Apalagi, penyelenggaraan PON XXI dinilai masih menyisakan banyak pekerjaan rumah mulai dari soal infrastruktur hingga akomodasi.
"Semua yang berkaitan dengan kegiatan-kegiatan pemerintah selalu dievaluasi, kalau ada koreksi ya dikoreksi untuk perbaikan-perbaikan ke depan," kata Jokowi di Jakarta dilansir dari iNews.id, Selasa (17/9/2024).
"Saya kira dalam event besar pasti ada koreksi, pasti ada perbaikan pasti, baik masalah venue, konsumsi, akomodasi, semua pasti ada yang perlu kita perbaiki," tambahnya.
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan
Artikel Terkait