Timnas Iraq vs Timnas Indonesia Kualifikasi Piala Asia 2026 Zona Asia. Ini Faktanya.

Ramdani Bur
Timnas Indonesia akan menghadapi Irak dan Filipina di dua laga pamungkas Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (Foto: PSSI)

JAKARTA, iNewsSidoarjo.id - Timnas Indonesia resmi lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia meski nantinya kalah dari Irak dalam laga yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Kamis, 6 Juni 2024 pukul 16.00 WIB.Namun, ada syarat yang melatarbelakanginya jika kondisi di atas dapat terjadi.

Namun, jika ditelisik lebih dalam, amit-amit sekalipun kalah dari Irak, skuad Garuda tetap bisa memastikan lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di matchday kelima. Kok bisa?

Diketahui Setelah menjalani empat pertandingan di Grup F, Timnas Indonesia di posisi dua dengan tujuh angka.

Timnas Indonesia terpaut lima poin dari Irak di posisi teratas, serta unggul empat angka dari Vietnam di tempat ketiga, dan unggul enam poin dari Filipina di posisi juru kunci.

Sesuai jadwal, Timnas Indonesia akan menjamu Irak (6 Juni 2024) dan Filipina (11 Juni 2024) di dua laga pamungkas Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Untuk lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia sekaligus memastikan tempat di Piala Asia 2027, Timnas Indonesia cukup memenangkan satu laga di antaranya, dikutip dari okzone.com pada Minggu (19/5/2024).

Nantinya, hanya juara dan runner-up grup yang diizinkan lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Berhubung unggul jauh dari Vietnam dan Filipina, Timnas Indonesia hampir pasti menyegel tempat di babak berikutnya.

Jika kalah dari Irak, Timnas Indonesia mesti berharap di laga lain Vietnam vs Filipina berakhir imbang. Andai kondisi ini terjadi, Timnas Indonesia dipastikan takkan tergeser dari posisi dua besar.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network