
JAKARTA, iNewsSidoarjo.id – Timnas Indonesia U-17 resmi lolos Piala Dunia U-17 2025 dan perempatfinal Piala Asia U-17 2025. Kepastian itu didapat setelah Timnas Korea Selatan U-17 menang 6-0 atas Afghanistan U-17 di matchday kedua Grup C Piala Asia U-17 2025 yang dilangsungkan di King Abdullah Sports City Hall Stadium, Jeddah, Arab Saudi pada Selasa (8/4) dini hari WIB.
Gol-gol kemenangan Timnas Korea Selatan U-17 dicetak Jung He-jung di menit keempat, Kim Ye-geon (9’), Kim Eun-seong (17’), Oh Ha-ram (51’), Park Byung-chan (66’) dan Kim Seung-un (70’). Setelah semua tim melakoni dua pertandingan, posisi puncak klasemen Grup C Piala Asia U-17 2025 ditempati Timnas Indonesia U-17 dengan enam angka.
Menyusul di posisi dua ada Timnas Korea Selatan U-17 dengan tiga angka dan selisih gol +5. Lanjut di posisi tiga ada Timnas Yaman U-17 dengan koleksi tiga angka dan selisih gol -1. Terakhir di posisi juru kunci ada Timnas Afghanistan U-17 yang sama sekali belum meraih poin dalam dua pertandingan.
1. Timnas Indonesia U-17 Segel Tempat di Perempatfinal Piala Asia U-17 2025 Kondisi ini membuat Timnas Indonesia U-17 dipastikan lolos perempatfinal Piala Asia U-17 2026 sebagai juara Grup C.
Koleksi enam angka membuat Timnas Indonesia U-17 takkan tergeser dari posisi puncak. Sekalipun kalah telak dari Afghanistan di laga pamungkas Grup C yang berlangsung Jumat 11 April 2025 pukul 00.15 WIB, Korea Selatan dan Yaman yang saling bentrok di matchday pamungkas takkan bisa menyalip Timnas Indonesia U-17, sekalipun mereka berpeluang menyamai perolehan angka skuad Garuda Asia, dikutip dari okzone.com pada Selasa (8/4/2025).
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan
Artikel Terkait