SIDOARJO, iNewsSidoarjo id-Penerbangan keberangkatan kelompok terbang (kloter) haji tahun 2023, dari Bandar Udara Internasional Juanda masih akan berlangsung hingga Jumat hari ini, yang menjadi hari terakhir keberangkatan atau embarkasi. Keberangkatan pada hari ini (23/6) adalah kloter tambahan kuota haji yakni kloter 85 hingga 88, yang berjumlah 1.411 orang.
"Pada rencana awal, pelayanan embarkasi terakhir adalah hari Kamis (22/6) yakni keberangkatan kloter 84. Namun berdasarkan informasi yang kami terima, Jawa Timur mendapat tambahan kuota haji yang dibagi dalam empat kloter.
Keempat kloter tambahan ini akan diberangkatkan dengan pesawat Garuda Indonesia dengan tipe Airbus 330-900 berkapasitas 360 kursi penumpang," jelas General Manager Bandar Udara Internasional Juanda Sisyani Jaffar. Kamis (22/6/2023).
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan
Artikel Terkait