JAKARTA, iNewsSidoarjo.id - Bau mulut terkadang membuat kaum muslimin tak nyaman saat menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan ini. Ternyata, ada sejumlah faktor menjadi penyebab bau mulut tersebut.
Salah satu kebiasaan yang bisa menyebabkan bau mulut saat berpuasa adalah kurangnya minum air mineral sehingga membuat mulut kering dan cenderung lebih asam. Selain kurangnya air minum, pembersihan gigi yang tidak optimal juga bisa memicu bau mulut.
Hal itu diungkapkan drg Ary Agustanti, M.Kes yang menyebut beberapa kondisi dan kebiasaan tertentu bisa memicu munculnya bau mulut saat berpuasa.
"Ini terjadi karena plak atau karang yang berasal dari sisa makanan yang menumpuk hingga akhirnya berkembang menjadi bakteri penyebab bau mulut," ucapnya.
Selain itu makanan berbau tajam juga bisa memicu bau mulut namun ini bisa dicegah dengan membersihkan gigi dengan baik. Terakhir kebiasaan merokok juga berpotensi mebnimbulkan bau mulut.
Artikel ini telah tayang di iNewsYogya.id, berikut link beritanya :
https://yogya.inews.id/infografis/infografis-kebiasaan-yang-picu-bau-mulut-saat-berpuasa?_ga=2.157787390.512263903.1679485490-1827431460.1678100902
Editor : Nanang Ichwan
Artikel Terkait