get app
inews
Aa Text
Read Next : Kader Adiwiyata SMPN 1 Sedati Gelar Kampanye Konservasi Air di SMP Asa Cendekia

Mengurai Kemacetan, One Way Bisa Berlaku Hingga Tol Semanggi

Jum'at, 06 Mei 2022 | 21:02 WIB
header img
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit berencana menerapkan one way hingga Gerbang Tol Halim jika kemacetan parah arus balik terjadi.Foto : Ist)

JAKARTA, iNews.id - Aparat kepolisian terus mengupayakan mengurai kepadatan kendaraan di Tol Trans Jawa saat arus balik Lebaran 2022.

Bahkan, one way bisa berlaku dari Tol Kalikangkung hingga Gerbang Tol (GT) Semanggi.

Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Pol Listyo Sigit menyatakan, jajarannya akan menerapkan sistem rekayasa lalu lintas berdasarkan situasi di lapangan.

Dia menyebutkan, saat ini GT Halim dipersiapkan untuk menjadi pintu keluar kepala one way.

"Apabila arus baliknya padat akan ditarik ke KM 3+500 atau GT Halim," kata Sigit di Posko Terpadu KM 3+500, Jumat (6/5/2022).

Bahkan, dia tidak menutup kemungkinan penerapan one way hingga GT Semanggi, Jakarta.

"Kalau dalam perkembangannya kepadatan (terus terjadi), mau tidak mau harus kita urai, maka akan kita tarik ekor one way ini sampai di GT Semanggi," ucapnya.

Sigit menambahkan, jajarannya pun sudah menyiapkan jalur-jalur alternatif bagi masyarakat yang hendak bepergian ke Jawa Barat maupun Jawa Tengah. inewssidoarjo.id

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut