get app
inews
Aa Text
Read Next : Hujan Deras, Rumah Warga Ngampelsari Terendam Banjir

Target Awal Puasa, Pemda Sidoarjo Akan Normalisasi 40 Titik Saluran Kawasan Rawan Banjir

Selasa, 22 Maret 2022 | 22:34 WIB
header img
Gus Mudlhor ( foto:istimewa )

SIDOARJO, iNews.id-Awal April 2022 atau awal puasa Ramadhan sejumlah titik saluran kawasan rawan banjir di Kabupaten Sidoarjo akan dinormaslisasi.

Pihak Dinas Pekerjaan Umum, Bina Marga dan Sumber Daya Air (DPU BM SDA) sudah memetakan saluran normalisasi.

Kepala Bidang Irigasi dan Pematusan PU BM SDA Rizal Asnan menyampaikan, saat ini proyek normalisasi sudah masuk proses perencanaan dan awal triwulan II atau April sudah mulai proses pengerjaannya.

“Tahap sekarang sudah masuk perencanaan, awal April mulai dikerjakan seperti yang ditargetkan Pak Bupati,” terang Rizal.

Rizal mengatakan pihaknya sudah memetakan saluran mana saja yang masuk prioritas dikerjakan tahun ini.

“Totalnya ada 40 titik saluran yang akan kita normalisasi tahun ini.Termasuk normalisasi saluran di Kelurahan Ngelom, Taman,” ujar Rizal.

Sedangkan wilayah Sidoarjo barat, tepatnya di Kecamatan Prambon juga akan dinormalisasi.

Saluran yang dinormalisasi tahun ini yakni saluran RT. 8 RW. 2 Desa Kedungwonokerto. Kemudian di Kecamatan Tulangan yakni saluran di Desa Kepadangan.

Sedangkan di Kecamatan Jabon saluran yang akan dinormalisasi yakni saluran Desa Tambak Kalisogo.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut