JAKARTA, iNewssidoarjo.id- Kabar terbaru Kembali diberikan Exco PSSI, Hasani Abdulgani terkait upaya dua pemain keturunan, Emil Audero Mulyadi dan Jordy Wehrmann untuk dinaturalisasi. Hasani mengabarkan jika Emil dan Jordy masih dalam tahap negosiasi.
Seperti diketahui Tim Nasional (Timnas) Indonesia tengah berupaya untuk memperkuat skuadnya dengan cara merekrut pemain keturunan Tanah Air yang bermain di Eropa.
Tiga pemain tersebut yakni, Sandy Walsh, Jordi Amat, dan Shyne Pattynama sudah melewati proses negosiasi dan sedang dalam pengajuan naturalisasi,
Saat ini PSSI tengah fokus mengincar pemain lain, Emil serta Jordy masuk ke dalam list selanjutnya. Namun, proses naturalisasi Emil dan Jordy tampaknya berjalan alot.
Terutama Emil yang tampaknya masih galau apakah akan menerima ajakan bergabung ke Timnas Indonesia, atau justru tetap berusaha mengincar tempat di Timnas Italia. Untuk itulah saat ini kiper Sampdoria itu masih belum memberikan jawaban.
“Emil Audero dan Jordy Wehrmann masih dalam status negosiasi. Semoga semua berjalan lancar,” ujar Hasani di posting-an instagram pribadinya di @hasaniabdulgani, Minggu (13/3/2022). Dikutip iNewssidoarjo.id dari okezone.com Minggu, (13/3/2022)
Menarik tentunya melihat siapakah di antara Emil ataupun Jordy yang terpilih untuk masuk ke dalam proses naturalisasi jilid selanjutnya. Atau bisa jadi mereka berdua sama-sama sepakat untuk membela Timnas Indonesia?
Di sisi lain, untuk masalah Sandy Walsh, Jordi Amat, dan Shyne Pattynama, Hasani mengabarkan PSSI sudah bekerja sama dengan tim hukum Kemenpora dan Kemenkuham untuk mempercepat proses naturalisasi ketiga pemain tersebut.
“Tim legal PSSI sedang bekerja sama dengan Tim Hukum Kemenpora dan Tim Direktur AHU Kemenhumkam,” sambung Hasani Abdulgani.
“Saat ini sedang dipersiapkan dokumen tambahan untuk memenuhi syarat administrasi Pasal 20 dari UU No 12 Tahun 2006 (Tentang Kewarganegaraan) di Kemenhumkam. Sementara kami fokus kepada Sandy Walsh, Jordi Amàt dan Shyne Pattynama,” tutup Exco PSSI tersebut. iNewsSidoarjo.id
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan