SIDOARJO, iNewsSidoarjo.id-Urusan pelayanan publik, khususnya bagi warga binaan pemasyarakatan (WBP) di Lembaga Pemsyarakatan (Lapas) Klas IIA Sidoarjo tidak dipungut biaya alias gratis.
Hal itu ditegaskan Kepala Lapas Sidoarjo Teguh Pamuji setiap melakukan sosialisasi terkait segala bentuk pelayanan publik di lapas yang terletak di tengah Kota Delta itu.
Teguh menjelaskan, pihaknya selalu mengadakan kegiatan sosialisasi pelayanan gratis, cepat, & transparan secara berkala. Ia mencontohkan sosialisasi yang digelar rutin itu diantaranya usai kegiatan senam rutin setiap Rabu dan Sabtu.
Para WBP, lanjut dia, mendengarkan sosialisasi dari berbagai jenis layanan sambil menikmati bubur kacang hijau sebagai extra food.
"Secara rutin, pejabat pembinaan melaksanakan sosialisasi bahwa pengurusan hak bersyarat berupa asimilasi di rumah, PB, dan CB tidak dipungut biaya," ujarnya, Minggu (6/3/2022).
Selain itu, Teguh mengajak seluruh elemen masyarakat untuk aktif mengawasi jajarannya, terutama jika terdapat indikasi atau dugaan penyimpangan.
Ia menegaskan tidak segan untuk menindak secara tegas oknum yang bermain.
"Silahkan laporkan kepada kami jika ada penyimpangan, akan kami tindak lanjuti sesuai peraturan yang ada," tegasnya.
Editor : Nanang Ichwan