PASURUAN, iNews.id – Dalam sebuah operasi menegangkan, petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Pasuruan, berhasil mengevakuasi sarang tawon vespa raksasa yang bersarang di dalam tanah sawah di Desa Kemantrenrejo, Kecamatan Rejoso. Minggu (28/7/2024) dini hari.
Dalam operasi itu, memaksa petugas berhadapan dengan medan yang sulit dan ancaman sengatan ratusan tawon. Sarang tawon vespa yang berjumlah empat lubang ini menjadi ancaman serius bagi warga sekitar, terutama para petani.
Sengatan tawon vespa diketahui sangat berbahaya dan dapat menyebabkan reaksi alergi yang fatal.
"Ini adalah operasi pertama kami mengevakuasi sarang tawon vespa di dalam tanah," ungkap Suryono, Danru Damkar Kabupaten Pasuruan.
"Biasanya, sarang tawon ditemukan di atap rumah atau pohon, namun kali ini sangat unik dan menantang." imbuhnya.
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan