get app
inews
Aa Read Next : Diduga Lakukan Tindakan Tak Patut, Warga Tuntut Pengasuh Ponpes Ini Keluar dari Desa Mereka

Gagah Berani, Karyawan Ayam Geprek di Waru Gagalkan Aksi Curanmor dan Amankan Satu Pelaku

Minggu, 16 Juni 2024 | 20:32 WIB
header img
Motor yang di curi pelaku. (Foto: ist)

SIDOARJO, iNews.id - Dimas, seorang karyawan ayam geprek di Waru, Sidoarjo, menunjukkan keberaniannya yang luar biasa saat menggagalkan aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) pada Sabtu (15/6) dini hari. Tak hanya itu, Dimas juga berhasil mengamankan satu dari dua pelaku curanmor tersebut.

Kejadian heroik ini bermula ketika Dimas yang sedang berjaga sendirian di warung ayam gepreknya, melihat dua orang mencurigakan sedang berusaha mencuri motornya yang terparkir di depan toko. Tanpa pikir panjang, Dimas langsung mengejar para pelaku.

Upaya Dimas untuk mengamankan motornya berujung pada aksi tarik-menarik dengan salah satu pelaku. Dimas terseret di jalanan dan mengalami luka lecet, namun dia tidak menyerah dan terus berusaha memegangi motor pelaku.

Melihat aksi heroik Dimas, warga dan pengendara yang melintas pun turut membantu. Pelaku yang terpojok terjatuh dari motornya dan menjadi bulan-bulanan warga. Satu pelaku berhasil diamankan, sedangkan pelaku lainnya melarikan diri.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut