get app
inews
Aa Text
Read Next : Shin Tae-yong Diminta PSSI Secepatnya Pulang ke Indonesia, Ada Apa?

Sidoarjo Siapkan Strategi Jitu Curi Poin Penuh Pertandingan Terakhir Grub A Sore Nanti

Rabu, 06 September 2023 | 10:45 WIB
header img
Kepala pelatih sepak bola Kabupaten Sidoarjo Kodari Amir. (Foto : Amrizal Zulkarnaen/iNewsSidoarjo.id).

SIDOARJO, iNews.id - Tim sepak bola Kabupaten Sidoarjo menargetkan lolos pada penyisihan terakhir dalam Cabor sepak bola Porprov Jatim 2023, yang akan ditentukan sore nanti pukul 15.00 WIB di Stadion Jenggolo Sidoarjo.

Faiq Afthoni bersama timnya akan menjamu Kota Blitar di Stadion Jenggolo Sidoarjo pada Rabu (6/9/2023) sore. Pertandingan itu dalam lanjutan penyisihan sepak bola Grup A tersebut.

Jika ingin finis dan lebih aman untuk bertengger menjadi juara grup A, tim Sidoarjo wajib menang. Walaupun menurut Kodari Amir, sebagai Kepala Pelatih meski seri timnya tetap lolos.

"Target sore nanti curi poin penuh agar lebih aman. Minimal seri, tim kami masih bisa lolos," ujar Kepala Pelatih Sidoarjo Kodari Amir, saat dihubungi melalui seluler, Rabu (6/9/2023).

Mengenai kondisi fisik para pemain, Kodari Amir mengatakan, semua pemain dalam keadaan fit dan siap bermain seratus persen. Pihaknya akan berusaha semaksimal mungkin untuk memenangkan pertandingan versus tim Kota Blitar.

Kemarin, ucap dia, pihaknya sudah melatih skema yang akan dipakai untuk memulangkan tim Kota Blitar. Pihaknya bahkan menyebut sudah menganalisa kelemahan dan kekuatan tim lawan. 

"Kita sudah melihat pertandingan tim Kota Blitar. Semoga strategi yang kita siapkan bisa berhasil dan sesuai harapan," ungkapnya.

Selain itu, menurut pelatih asal Tulangan Sidoarjo itu menuturkan, pemain juga kami tekankan untuk lebih bersabar, kurangi emosi, dan juga ball posesion.

"Akibatnya saat melawan Kota Kediri kemarin, pada Senin (4/9/2023) permainan timnya hilang seperti tanpa roh," bebernya.

Editor : Nanang Ichwan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut