JAKARTA, iNewsSidoarjo.id - Berawal hanya iseng untuk coba-coba menjadi perawat di Jerman, ternyata malah jadi kenyataan. Ya, kenyataan itulah terjadi pada Eka Yuni Mukti Diastofa, wanita cantik asal Mojokerto, Jawa Timur ini.
Pada September 2021 lalu, alumni Universitas Negeri Surabaya (Unesa) itu resmi bekerja dan bergabung dalam keanggotaan DRK (Deutsche Rotes Kreuz).
Yuni, sapaan akrabnya merupakan lulusan S1 Pendidikan Bahasa Jerman di Unesa. Setelah lulus, ia sempat melanjutkan S2 Pendidikan Bahasa Asing (Bahasa Jerman).
Namun, ia memutuskan cuti dan berangkat ke Jerman untuk mengambil pendidikan ausbildung pfegefachkraff atau tenaga ahli bidang keperawatan.
Ternyata, Yuni mengikuti program tersebut hanya untuk mencoba hal baru. Tak disangka, lamaran yang ia ajukan diterima.
Setelah menjalani program tersebut, ia pun merasa nyaman dan memutuskan bekerja sebagai perawat di Jerman.
"Ya awalnya hanya ingin merasakan suasana baru, pengalaman baru dan hanya sekadar coba-coba saja. Lalu, ya sudah, terjun sekalian ditekuni," tutur wanita asal Mojokerto tersebut dikutip dari laman Unesa, Sabtu (14/1/2023).
Yuni mengaku, profesi perawat di Indonesia dan Jerman tidak jauh berbeda. Tugas-tugasnya sebagian sama.
Adapun, Yuni bertugas menyusun rencana keperawatan, melakukan komunikasi dengan dokter, memastikan ketersediaan atau stok obat-obat pasien.
Tak semudah bayangan, bekerja sebagai perawat tetap berat dijalani hingga menguras fisik dan mentalnya. Meski begitu, ia merasa nyaman karena teman-temannya selalu mendukung dan memotivasi dirinya.
"Support dan motivasi dari keluarga, kerabat dan sahabat menjadi bagian terpenting dalam pencapaian karier saya," kata dia.
Artikel ini telah tayang di iNews.id, berikut link beritanya :
https://www.inews.id/news/nasional/kisah-inspiratif-lulusan-unesa-yang-kini-jadi-perawat-di-jerman-berawal-dari-iseng/all
Editor : Nanang Ichwan