JAKARTA, iNews.id - Personel Kotis Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 19/105 Trk Bogani dipimpin Serda Yehezkiyel dan Pratu Bugma Aziz Anggota Satgas Pamtas Yonarmed 19 berhasil menggagalkan upaya penyelundupan senapan di perbatasan Indonesia-Malaysia.
Senapan tersebut rencananya akan dibawa ke Malaysia. Aksi itu terjadi saat Personil Pos 3 Kotis Satgas Pamtas Yonarmed 19/105 Tarik tengah melaksanakan kegiatan Patroli. Satu orang warga Badau yang membawa 1 unit senapan angin jenis PCP Predator Mini Kaliber 4,5 mm asal Indonesia yang akan diselundupkan ke Lubuk Antu Sarawak Malaysia berhasil diamankan.
"Kemudian didapatkan satu orang WNI hendak melintas menuju Malaysia dengan membawa barang yang mencurigakan dan kemudian dilaksanakan pemeriksaan di tempat. Berdasarkan hasil dari pemeriksaan barang bawaan tersebut, ditemukan senjata angin jenis PCP merek Predator Mini Kaliber 4.5 mm beserta dengan munisi satu kotak, ” ujar Dansatgas Letkol Arm Edi Yulian Budiargo, Selasa (14/6/2022).
Lebih lanjut, Dansatgas turut mengamankan pelaku serta barang bukti Ke Pos Kotis Nanga Badau untuk dimintai keterangan. Dansatgas menyebut pihaknya selalu berupaya semaksimal mungkin untuk mencegah segala bentuk kegiatan ilegal di wilayah perbatasan.
Berdasarkan dari hasil penangkapan tersebut, Dansatgas menyimpulkan masih ada masyarakat sekitar yang menyeludupkan barang melalui jalan-jalan tikus di perbatasan Indonesia-Malaysia.
Dia menegaskan pengamanan terutama di jalan-jalan tikus tersebut akan lebih diperketat. iNewsSidoarjo
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan
Artikel Terkait