Ada Lima Rute Baru, Bandara Juanda Layani 13,5 Juta Penumpang Selama Tahun 2025

Hidayat Adi
Jumlah penumpang di Bandara internasional Juanda selama tahun 2025 mencapai 13,5 juta orang. Foto:ist.

SIDOARJO, iNewsSidoarjo.id – Sepanjang tahun 2025, bandara internasional Juanda mencatat total pergerakan penumpang sebanyak 13,5 juta orang, dengan 92 ribu pergerakan pesawat.

Jumlah itu berasal dari 43 rute penerbangan di Juanda, dengan didominasi penerbangan domestik. “Pada tahun 2025 Bandara Juanda melayani penerbangan domestik sebanyak 11,1 juta penumpang dengan 78 ribu flight. Sedangkan untuk penerbangan internasional sebanyak 2,4 juta penumpang dengan 14 ribu flight. Adapun jumlah ini secara keseluruhan relatif sama dengan tahun 2024.” Ujar Muhammad Tohir, General Manager Bandara Internasional Juanda, Sabtu (17/1/2026).

Lebih lanjut, Tohir menjelaskan, “Sepanjang tahun lalu terdapat 5 rute baru, yaitu: Bangkok (DMK), Guangzhou (CAN), Fuzhou (FOC), Tambolaka (TMC) dan Solo (SOC). Sedangkan untuk 5 rute yang kembali beroperasi (re-operate) yaitu Banyuwangi (BWX), Yogyakarta (JOG), Semarang (SRG), Samarinda (AAP) dan Sumenep (SUP). Penambahan ini membuat peningkatan jumlah rute yang dilayani Bandara Internasional Juanda,” kata Tohir.


Bandara internasional Juanda melayani lima rute baru selama kurun waktu tahun 2025. Foto:ist.

Peningkatan jumlah penumpang selama tahun 2025 tercatat untuk 3 rute internasional baru, yakni Bangkok (DMK) sebanyak 14 ribu penumpang, Guangzhou (CAN) sebanyak 67 ribu penumpang, dan Fuzhou (FOC) sebanyak 5 ribu penumpang. "Jumlah ini menunjukkan bahwa penambahan rute baru oleh maskapai, dapat menjawab kebutuhan pasar sekaligus memperluas konektivitas penerbangan dari dan menuju Jawa Timur” tuturnya.

Selanjutnya, pada tahun 2026 ini, Bandara Juanda juga akan memperkuat konektivitas penerbangan dari dan menuju Jawa. “Kami terus membangun kolaborasi dengan maskapai, otoritas, dan pemangku kepentingan untuk memastikan konektivitas penerbangan yang semakin bertambah dan efisien bagi masyarakat” pungkas Tohir.

Editor : Aini Arifin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network