JAKARTA iNewsSidoarjo.id - Pada debat Capres 2024 yang digelar di KPU pada Selasa 12 Desember 2023, capres nomor urut satu, Anies Baswedan, mengatakan bahwa kekerasan di tanah Papua bukanlah hal yang kerap terjadi.
Anies juga kerap menyinggung soal adanya perbedaan pandangan terkait dengan kekerasan yang terus meningkat di Papua. Menurut Anies, perbedaan pandangan adalah hal yang wajar. Namun, perbedaan pandangan tersebut harus dibahas dan diselesaikan dengan cara yang baik dan damai.
"Masalahnya bukan kekerasan karena bicara kekerasan di Jakarta terdapat beda pandangan. Ada yang anggap ini terorisme ada yang anggap ini sparatisme ada yang anggap ini kriminal," ungkap Anies., dilansir dari iNews.id pada Selasa (12/12/2023).
Anies justru menjelaskan bahwa permasalahan yang paling utama di Papua itu yakni tidak adanya keadilan, sehingga masyarakat Papua kerap melakukan kekerasan secara terus menerus.
"Di kita di jakarta itu terdapat beda pandangan apa masalahnya ? Masalah utamanya tiadanya keadilan di tanah papua. Itu masalah utama," jelasnya.
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan
Artikel Terkait