Di sisi lain, Yusuf menilai, Aiman tidak akan gentar diperlakukan seperti itu. Sebagai seorang profesional dan berlatar jurnalis investigasi, dia menilai Aiman sangat paham dan siap dengan risiko yang dihadapi.
"Itu adalah cara Aiman sebagai warga negara mencintai negerinya dan aparat kepolisian," tuturnya.
Substansi kritik yang disampaikan Aiman, kata Yusuf, sejatinya untuk mengingatkan aparat agar bersikap netral dalam mengawal pesta demokrasi. "Kami semua dan rakyat akan bersama Aiman," sampainya.
Yusuf pun berpesan kepada Aiman untuk tidak ragu dan terus berjalan dengan kepala tegak.
Bagi pejuang demokrasi, surat dari polisi itu adalah surat cinta yang menegaskan perjuangan Aiman di jalan yang benar. Sebagaimana diberitakan, Polda Metro Jaya memanggil Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Aiman Witjaksono pada Jumat (1/12/2023). iNewsSidoarjo
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan
Artikel Terkait