JAKARTA, iNewsSidoarjo.id - PPP bakal mengajak Partai Demokrat dan PKS untuk mendukung Bacapres Ganjar Pranowo di Pemilu 2024. Ajakan itu dilayangkan menyusul munculnya duet Anies Baswedan dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.
Ganjar Pranowo diketahui sudah diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) bersama Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), dan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura).
"Kami mengajak Demokrat dan PKS bergabung dengan partai pendukung Ganjar," ujar Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Ahmad Baidowi (Awiek), Kamis (31/8) malam.
Awiek mengakui ada rencana pertemuan antara Bappilu PPP dengan Bappilu Partai Demokrat dan PKS. Pertemuan tersebut merupakan silaturahmi untuk menjajaki kemungkinan koalisi besar PDIP, PPP, Hanura, dan Perindo ditambah Demokrat serta PKS.
"Jadwalnya belum, ada rencana untuk menjajaki kemungkinan-kemungkinan kita berkoalisi gitu mengajak ke koalisi yang besar," kata Awiek.
Lebih lanjut, Awiek mengatakan duet Anies-Cak Imin menguntungkan PPP karena membuka peluang Ketua Bappilu Nasional PPP Sandiaga Uno menjadi cawapres Ganjar Pranowo makin besar.
"Dengan komposisi seperti itu, peluang Pak Sandiaga Uno di Pak Ganjar semakin terbuka," tutur Achmad Baidowi.
Sebagaimana diketahui sebelumnya, Partai Demokrat mengungkapkan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh mengambil keputusan sepihak dengan menduetkan
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan
Artikel Terkait