Khalifah Abu Bakar, Ketawadhuannya Membuat Umar Takjub Dan Patut Diteladani

Rusman Hidayat Siregar
Khalifah Abu Bakar Ash-Shiddiq memiliki banyak keistimewaan yang patut diteladani. Salah satunya ketawadhuan beliau ketika menjabat khalifah. Foto ilustrasi/ist

Beberapa kali Umar mendatangi perempuan itu, namun selalu didahului orang tersebut. Maka Umar pun mengintainya untuk mencari tahu siapa orang yang selalu mendahuluinya itu. Ternyata orang itu tidak lain ialah Sayyidina Abu Bakar ash-Shiddiq. Dan saat itu Abu Bakar radhiyallahu 'anhu sudah diangkat menjadi khalifah kaum Muslimin.

Ketika menjumpainya, Umar pun berseru: "Ternyata orang itu adalah engkau!"

2. Membantu Memerah Susu Kambing Dalam riwayat selanjutnya, Abu Bakar biasa membantu memerah susu kambing-kambing milik orang-orang di kampungnya terutama dari kalangan orang miskin.

Ketika beliau dibaiat menjadi khalifah, salah seorang perempuan tua dari kampungnya itu mengeluh: "Sekarang engkau tidak akan bisa lagi membantu kami memerah kambing-kambing ini." Mendengar keluhan itu, Sayyidina Abu Bakar pun menjawab: "Tidak demikian, aku akan tetap memerahnya untuk kalian. Dan aku berharap kebajikan yang biasa kulakukan tidak berubah setelah aku menjadi khalifahnya umat ini."

Dan ternyata ucapan itu terbukti, Abu Bakar tetap menyempatkan diri membantu orang-orang itu memerah susu dari kambing-kambing mereka. Disebutkan Abu Bakar bahkan bukan hanya sekadar membantu memerahkan susu, tapi juga memberikan pelayanan tambahan.

Terkadang beliau akan bertanya kepada perempuan tadi: "Wahai Ibu, engkau ingin buihnya dibiarkan atau dihilangkan?" Wanita tua itu menjawab, "Aku ingin buihnya dibiarkan." Namun terkadang dia menjawab: "Hilangkan saja."

Sayidina Abu Bakar selalu melakukan seperti apa yang diminta oleh perempuan itu.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network