Sejumkah warga berusaha melepaskan himpitan bodi truk kemudian mengevakuasi ke Rumah Sakit Citra Medika. Selain itu, kru bus (kernet) Ircham (31) asal Bancak Semarang mengalami luka serius di bagian wajah, tangan dan kakinya.
"Tidak ada korban jiwa namun ada 3 korban luka yakni sopir truk mengalami patah kaki dan kernet bus dan satu penumpang Bus atas nama utomo warga Sragen. Kedua korban telah dievakuasi ke rumah sakit Citra Medika Tarik untuk menjalani perawatan,"ungkap Toha.
Dampak dari kecelakaan tersebut, kondisi lalu lintas macet hingga 3 kilo meter, polisi memberlakukan buka tutup agar kendaraan dari kedua arah tetap bergerak. Kondisi lalu lintas berangsur normal saat kedua kendaraan dievakuasi dengan menggunakan derek.
Sementara polisi di lokasi melakukan penyelidikan dengan memeriksa sejumlah saksi dan menggelar olah TKP. Kedua kendaraan yang terlibat sementara diamankan untuk dijadikan barang bukti.
"Perkara Laka selanjutnya dilimpahkan ke Unit Gakkum Satlantas Polresta Sidoarjo untuk penyelidikan lebih lanjut,"pungkas Toha.
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan
Artikel Terkait