Favehotel Sidoarjo Jadi Tuan Rumah Archipelago Engineering Bootcamp 2022

Yoyok Agusta
Sejumlah petinggi Archipelago International, saat jumpa pers di fave hotel, Kamis (24/11/2022)

Hal senada juga diungkapkan Bintang Watjana, selaku Corporate Engineering - East Archipelago International. Menurutnya dengan digelarnya kegiatan Archipelago Engineering Bootcamp 2022 harapan besarnya tidak hanya sebagai ajang kegiatan internal saja, melainkan juga sebagai ajang silahturahmi antar staff Engineering hotel di bawah naungan group Archipelago International, serta dapat memberikan manfaat bagi masyarakat khususnya kaum muda atau millenial.

“Kegiatan ini juga untuk merekatkan tali persaudaraan antar pegawai hotel di bawah group Archipelago International. Kami juga berharap kegiatan ini bermanfaat bagi masyarakat eksternal makannya kita mengundang para kepala sekolah di kota Sidoarjo, dengan harapan mereka akan mengedukasikan pada anak didik mereka mengenai dunia kerja perhotelan,” jelas Bintang.

Sementara itu, Hotel Manager Favehotel Sidoarjo, Eka Dewi Kurniawati berterima kasih atas ditunjuknya Favehotel Sidoarjo sebagai tuan rumah penyelenggara Archipelago Engineering Bootcamp 2022.

"Terima kasih atas kepercayaan Archipelago International menggelar dan menunjuk Favehotel Sidoarjo sebagai tuan rumah penyelenggara Archipelago Engineering Bootcamp 2022," pungkas Eka Dewi.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network