get app
inews
Aa Text
Read Next : Menteri Imipas Resmikan Imigrasi Lounge dan di Mall Ciputra World dan Autogate Bandara Juanda

Calon Menteri Cantik Widiyanti Putri di Kabinet Prabowo, Intip Kekayaannya

Rabu, 16 Oktober 2024 | 07:15 WIB
header img
Intip Kekayaan Widiyanti Putri. (Foto: Okezone.com/TPA

JAKARTA, iNewsSidoarjo.id-Wanita cantik Widiyanti Putri Wardhana yang diisukan masuk dalam daftar calon menteri dan wakil menteri Kabinet Prabowo-Gibran. Ia dikenal dengan julukan ‘Komisaris Cantik’ merupakan anak konglomerat Wiwoho Basuki Tjokronegoro, pendiri Teladan Group.

Melangsir dari okezone.com, Widiyanti adalah pengusaha di bidang agribisnis dan energi. Dirinya menjabat sebagai Komisaris PT Teladan Prima Agro (TPA) sejak 2021. PT ini bergerak di sektor perkebunan kelapa sawit berkelanjutan dan energi terbarukan. Sejak tahun 2004, TPA memulai operasinya di Kalimantan Timur, mulai dari Kabupaten Berau dan berkembang ke beberapa kabupaten lainnya.

TPA mengelola 60.497 hektar kebun kelapa sawit, termasuk 20% lahan plasma, dan mengolah tandan buah segar menjadi minyak sawit dan inti sawit.

Mereka mengoperasikan 6 pabrik dengan total kapasitas 335 ton tandan buah segar per jam, yang lokasinya dekat dengan kebun TPA. Komisaris Teladan Prima Agro adalah Widiyanti Putri menjadi sejak 2021 lalu, setelah sebelumnya menjabat sebagai Direktur dari 2012 hingga 2021.

Ia juga telah menjadi Komisaris di beberapa anak usaha TPA sejak 2013. Sebelumnya, ia pernah menjadi Komisaris PT Teladan Agro Resources pada 2007–2012. Selain sumber kekayaannya berasal dari sektor bisnis, Widiyanti Putri pun menjadi sosok yang aktif di bidang sosial dan memiliki posisi di berbagai organisasi nirlaba.

Widiyanti Putri pernah menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Yayasan Jantung Indonesia (YJI) untuk periode 2018–2024, dengan komitmen membawa perubahan positif bagi bangsa. Ia juga merupakan Ketua Yayasan Teladan Utama.

Selain itu, ia menjadi anggota Dewan Pengawas Yayasan Kawula Madani. Dan Widiyanti diketahui menikah dengan Wishnu Wardhana, yang juga merupakan Direktur Utama TLDN dan pernah menjabat sebagai direktur utama PT Indika Energy Tbk (INDY).

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut