JAKARTA, iNewsSidoarjo - Ketua Umum PSSI Erick Thohir pastikan Calvin Verdonk bisa membela Timnas Indonesia saat melawan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Pemain keturunan Indonesia, Calvin Verdonk, sudah resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI) pada Selasa 4 Juni 2024.
Usai mengucap sumpah menjadi WNI, dia pun hanya perlu satu tahapan lagi untuk bisa membela skuad Garuda. Kepastian itu diperoleh setelah proses peralihan asosiasi dari Federasi Sepakbola Belanda (KNVB) ke PSSI sudah mendapat persetujuan Federasi Sepakbola Internasional (FIFA).
Tahapan itu adalah perpindahan federasi dari KNVB ke PSSI. Bergerak cepat, PSSI yang sudh mendapat persetujuan FIFA pun langsung mengirim surat itu ke Federasi Sepakbola Asia (AFC) dikutip dari okzone.com pada Rabu (5/6/2024).
Dengan pengesahan FIFA tersebut dan AFC pun telah mengetahuinya, legalitas Calvin Verdonk untuk merumput bersama Timans Indonesia kuat secara hukum. Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pun memberi apresiasi kepada FIFA.
Calvin Verdonk pun dipastikan bisa memperkuat Timnas Indonesia saat melawan Timnas Filipina di laga terakhir Grup F putaran kedua Zona Asia Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Laga itu akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada 11 Juni 2024. iNewsSidoarjo
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan