get app
inews
Aa Text
Read Next : Motor Terbakar saat Beli Gorengan, Warga Sedati Gotong Royong Padamkan Api

Toko Cat dan Tinner di Sidoarjo Ludes Terbakar, Diduga Akibat Ledakan Kaleng Cat

Jum'at, 03 Mei 2024 | 18:20 WIB
header img
Kondisi toko cat yang terbakar di Sumokali, Candi, Sidoarjo. Jumat (3/5/2024).

SIDOARJO, iNews.id-Sebuah toko cat dan tinner di Jalan Sumokali-Spande, Candi, Sidoarjo, ludes terbakar pada siang hari kemarin (3/5). Peristiwa ini membuat warga dan pengendara di sekitar lokasi geger.

Kebakaran diketahui berawal dari ledakan kecil yang terdengar dari dalam toko sekitar pukul 14.00 WIB. Saat itu, toko dalam keadaan kosong.

"Ada ledakan itu jam 14.00-an terus kok ada bau hangus, si punya warkop ke samping ngecek ternyata kebakaran," ujar Oktario, salah satu pengunjung warkop di sebelah toko.

Warga dan pengunjung warkop yang melihat kejadian tersebut langsung menjauh untuk menghindari kemungkinan ledakan yang lebih besar. Diduga ledakan tersebut berasal dari kaleng cat dan tinner di dalam toko.

Pemadam kebakaran dari Damkar Pos Sidoarjo dan Damkar Pos Candi tiba di lokasi sekitar pukul 14.20 WIB. Petugas langsung melakukan pemadaman terhadap titik-titik api yang masih ada.

"Sekitar 30 menit api sudah tifak nampak," ungkap Komandan Pleton Damkar Pos Candi Ahmad Nurul Huda.

Meskipun api sudah padam, petugas masih melakukan pembasahan untuk memastikan tidak ada titik api yang tersisa. Pembasahan baru selesai dilakukan sekitar pukul 15.15 WIB. Huda mengatakan penyebab kebakaran diduga akibat ledakan kaleng cat dan tinner.

Beruntungnya, tidak ada korban jiwa ataupun luka dalam kejadian ini.

"Kondisinya kosong tapi terbuka saat kejadian," paparnya.

Toko cat dan tinner tersebut memiliki luas sekitar 28 meter persegi. Kerugian akibat kebakaran ini masih belum diketahui.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut