get app
inews
Aa Text
Read Next : Forkopimda Sidoarjo Kerja Bakti Normalisasi Aliran Sungai

Wanita Paruh Baya Ditemukan Tewas dengan Luka di Dahi, Ini Hasil Olah TKP

Senin, 11 Desember 2023 | 19:14 WIB
header img
Jenazah wanita yang ditemukan tewas di rumahnya saat dievakuasi ke RS Bhayangkara Pusdik Sabhara Porong. Senin, (11/12/2023).

SIDOARJO, iNews.id - Seorang wanita ditemukan tewas di dalam rumahnya di RT 9/RW 3, Desa Pranti, Kecamatan Sedati, Sidoarjo, Senin (11/12/2023) siang. Korban diketahui bernama Nur Azizah (55).

Kasat Reskrim Polresta Sidoarjo Kompol Tiksnarto Andaru Rahutomo mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 12.00 siang. Korban pertama kali diketahui oleh suaminya.

"Saat ditemukan, korban sudah dalam keadaan meninggal dunia dengan luka di dahi sebelah kanan," kata Andaru.

Tim forensik dari Polresta Sidoarjo yang melakukan olah TKP menemukan bahwa luka di dahi korban diduga akibat benda benda tumpul. Namun, untuk memastikan penyebab kematian korban, pihaknya masih menunggu hasil otopsi.

"Kami masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab kematian korban," ujar Andaru.

Selain itu, pihaknya juga masih mencari keterangan dari para saksi-saksi di sekitar TKP.

"Kami berharap pelaku pembunuhan ini segera terungkap," harap Andaru. Sedangkan jenazah korban, kemudian di evakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Pusdik Sabhara Porong, untuk di otopsi.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut