get app
inews
Aa Read Next : Komunitas Wosca Gelar Pesta Kelulusan dan Seminar HAKI untuk Anggota

Siswa SMP Al-Muslim Sidoarjo Berbagi Kasih dengan YKAKI

Jum'at, 10 November 2023 | 20:15 WIB
header img
Siswa kelas 7 didampingi oleh 2 guru SMP Al-Muslim Sidoarjo mengadakan kegiatan Social Journey ke Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI) Surabaya, Kamis (10/11/2023).

SIDOARJO, iNews.id - Sebanyak 14 siswa kelas 7 didampingi oleh 2 guru SMP Al-Muslim Sidoarjo mengadakan kegiatan Social Journey ke Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI) Surabaya, Kamis (10/11/2023).

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan rasa syukur, berbakti kepada orang tua, dan menumbuhkan kepekaan sosial kepada sesama.

Rombongan siswa dan guru berangkat dari Sidoarjo pada pukul 08.45 WIB. Setibanya di YKAKI Surabaya, mereka disambut dengan baik oleh pihak yayasan.

Kegiatan dimulai dengan pembukaan oleh pembawa acara, dilanjutkan dengan pembacaan tilawah dan sari tilawah, serta sambutan dari ustadzah Maslahah selaku penanggung jawab kegiatan dan Vita Mahaswari selaku Kepala Cabang YKAKI Kota Surabaya.

Ustadzah Maslahah menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan rasa syukur siswa-siswi atas apa yang telah mereka miliki.

"kegiatan ini juga diharapkan dapat menumbuhkan kepekaan sosial siswa-siswi terhadap sesama, khususnya anak-anak yang sedang berjuang melawan penyakit kanker," ujarnya.

Kepala Cabang YKAKI Kota Surabaya Vita Mahaswari mengatakan bahwa kegiatan ini selain untuk menjaga silaturahmi, juga sebagai bentuk kepekaan dan kepedulian sosial siswa-siswi.

“Alhamdulillah Al-Muslim ini giat sekali berkunjung dan mengadakan kegiatan dengan kami. Mulai dari SD, SMP, SMA, semuanya pernah berhubungan langsung dengan kami. Anak-anak juga terlihat senang, belajar untuk peduli kepada sesamanya,” katanya.

Dalam kegiatan ini, siswa-siswi dan pasien YKAKI Surabaya melakukan games dan kegiatan mewarnai bersama. Keceriaan dan kebahagiaan terpancar dari wajah mereka.

Bahkan, ada siswa yang menangis terharu mendengar kisah perjuangan para pasien dalam melawan penyakit yang diderita. Kegiatan ini kemudian diakhiri dengan doa, penutup, pembagian bingkisan, serta foto bersama.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut